Cara Menyembunyikan Navbar Pada Blogspot

Cara mudah menyembunyikan navbar pada blogspot. Biasanya navbar ini selalu muncul di blogger apalagi yang tidak melakukan editing template atau merubah template dari yang lain, navbar muncul karna menggunakan template bawaan dari blogger, akan tetapi terkadang walaupun sudah merubah template tetap saja muncul.

Maka dari itu pada kesempatan ini saya akan membagikan sedikit tips cara menyembunyikan navbar pada blogspot agar tidak terlihat lagi.


Ada dua cara untuk menyembunyikan navbar, bisa langsung dari dari tata letak maupun menyisipkan sedikit kode css di dalam template edithor, simak selengkapnya.

Cara Menyembunyikan Navbar Pada Blogspot.

1. Silahkan masuk ke blogger sobat.
2. Masuk ke laman tata letak dan pilih edit pada navbar.


3. Selanjutnya non-aktifkan navbar tersebut dengan mencentang off lalu simpan.


4. Selesai, sekarang navbar pada blogspot anda sudah hilang.

Cara diatas adalah cara standar dan biasa dilakukan, masih ada satu cara lagi untuk menyembunyikan navbar di blogspot dengan menyisipkan kode CSS dibawah ini, langsung saja dilihat ya bro :D

1. Kami anggap anda sudah login di blogger anda.
2. Pilih laman template lalu pilih sesuaikan.


3. Setelah itu masuk pada bagian tingkat lanjut => lalu pilih tambahkan CSS dan masukkan kode #navbar {display:none} lalu klik terapkan perubahan.


4. Selesai.

Sekarang anvbar di blog sahabat sudah disembunyikan, demikianlah cara menyembunyikan navbar pada blogspot dengan dua cara diatas, semoga bermanfaat.

Sekian dan salam jabat tangan.

Subscribe to receive free email updates: