Membagikan Postingan Blog Wordpress Ke Facebook (Otomatis)
Pada kesempatan ini saya akan memberikan sedikit tips seputar wordpress. Dimana pada kesempatan ini saya akan menginformasikan bagaimana cara membagikan postingan di blog wordpress kita otomatis langsung ke social media anda yaitu facebook.
Ada beberapa social media yang bisa kita bagikan secara otomatis, hanya saja kita akan membahas satu persatu, soalnya banyak yang tidak memiliki akun lainnya seperti google+, twitter, Tumblr, linkkedln, dan path. Maka dari itu sekarang kita berpokus cara membagikan postingan blog wordpress ke facebook secara otomatis.
Membagikan Postingan Blog Wordpress Ke Facebook (Otomatis) |
Baca juga : Cara Membuat Blog Wordpress.
Jadi setiap kita melakukan posting baru di blog wordpress maka otomatis dibagikan ke facebook, jadi kita gak perlu share lagi ke sosial media kita.
Langsung saja kita bahas cara membagikan postingan blog wordpress ke facebook secara otomatis.
1. Silahkan masuk ke blog wordpress anda.
2. Masuk ke dosbar dan pilih bagian pengaturan => laman bagi, cek gambar dibawah ini.
3. Selanjutnya klik hubungkan dibagian tombol facebook.
4. Selanjutnya akan menghubungkan ke facebook anda, bisa anda pilih profil facebook anda atau facebook like anda.
5. Setelah anda pilih maka simpan, dan selesai.
Sekarang anda sudah bisa membagikan postingan anda otomatis ke facebook tanpa harus membagikan url lagi. Untuk membuktikanya silahkan buat tulisan baru dan publikasikan, selanjutnya cek sosial media facebook yang anda hubungkan tadi maka akan ada postingan blog anda masuk ke facebook sobat.
Demikianlah cara membagikan postingan blog wordpress ke facebook secara otomatis. Semoga bermanfaat.
Sekian dan salam jabat tangan.